Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Daring se Nasional Tahun 2020 Terpaksa Diulang
Kompetisi Sains Madrasah (KSM) daring se nasional yang sempat dilaksanakan, pada Senin (9/11/2020) lalu, diputuskan diulang kembali. Putusan tersebut didasari oleh banyaknya kendala yang terjadi pada penggunaan aplikasi KSM daring pada hari tersebut. Kendala yang ada, ternyata tidak hanya dialami oleh sedikit instansi madrasah saja.
Pengulangan KSM se nasional, dilaksanakan pada Kamis (12/11/2020) dengan pembagian sesi, sebanyak 2 sesi. Untuk sesi 1 dilaksanakan pada 08:00 (Waktu Indonesia Barat) WIB hingga 9:30 WIB. Sedangkan, untuk sesi 2 dilaksanakan pada 10:00 WIB hingga 11:45 WIB.
Alhamdulillah, untuk pengulangan KSM daring se nasional, para peserta dari Madrasah Ibtidaiyah (MI) Al I’anah yaitu Zalfa Leilani Rusydah dan Syabrina Diva Alya Mukhbita, bisa lebih nyaman dan lebih fokus untuk mengerjakan soal yang ada. Dalam artian, aplikasi KSM daring ketika pengulangan cukup minim kendala.
Kami mengapresiasi kerja keras para paniti KSM yang ada di pusat. Semoga hal yang sudah terjadi bisa dijadikan bahan evaluasi dan perbaikan di masa yang akan datang. Terima kasih atas ketanggapannya. Semoga pelaksanaan KSM di tahun berikutnya bisa lebih baik lagi. Amin.