Menuju Permulaan Tahun Pelajaran 2020-2021 di Kala Pandemi
Hari, minggu, hingga bulan ke bulan, angka kasus Covid-19 masih terus menunjukkan angka yang penambahan kasus bervariatif dan terakumulatif. Beberapa sektor kegiatan dan kehidupan masyarakat di Indonesia terutamanya, sudah mulai menunjukkan dampaknya. Salah satunya yaitu sektor pendidikan. Terhitung sejak bulan Maret hingga selesainya tahun pelajaran 2019-2020 pada bulan Juni yang lalu, kegiatan belajar mengajar juga sudah di rumahkan.
Sama hal dengan instansi pendidikan lainnya, Madarasah Ibtidaiyah (MI) Al I’anah juga mengalami hal yang sama kurang lebihnya. Besar kemungkinan di awal bulan tahun pelajaran baru 2020-2021, kegiatan belajar mengajar dari rumah masih perlu diterapkan di MI Al I’anah hingga waktu yang belum bisa ditentukan. Hal tersebut juga telah didiskusikan dan ditetapkan oleh segenap pihak MI Al I’anah dengan beberapa pertimbangan setelah, kini, dan di kemudian hari.
Berkenaan dengan hal tersebut, kami segenap pihak MI Al I’anah berharap kepada orang tua atau wali siswa siswi MI Al I’anah untuk memaklumi perihal tersebut. Terutama kepada orang tua atau wali siswa siswi kelas 1, beserta siswa siswi kelas 1 yang baru datang di lingkungan pendidikan MI Al I’anah karena tidak bisa bertatap muka dan mengenali guru-guru secara intens atau langsung.
Di tahun ajaran baru 2020-2021, MI Al I’anah sedang dan terus berusaha untuk meningkatkan serta memperbaiki sinergitas juga kualitas Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) dari rumah selama pandemi. Seperti menerapkan aplikasi daring Google Classroom (G-Classroom) dan Google Meet (G-Meet). Dua aplikasi tersebut merupakan, alternatif ruang belajar secara daring yang dianggap kompeten dalam proses belajar mengajar selama berlakunya KBM dari rumah.
Beberapa hal kompeten yang mendasari diterapkannya G-Classroom yaitu:
- Setiap siswa siswi mendapatkan akun khusus yang telah dirancang, disediakan dan diberikan oleh pihak MI Al I’anah.
- Fitur-fitur yang ada di G-Clasroom cukup lengkap dan Insya Allah dapat membantu dan mempermudah dalam proses penyampaian dan pemahaman materi.
- Kapasitas Google Drive (G-Drive) pada setiap akun G-Classroom cukup mumpuni dan tidak membuat memori internal ataupun eksternal telepon genggam penuh, karena sistem penyimpanan G-Drive pada G-Classroom bersifat daring (online).
- Bisa melakukan video call/video conference/panggilan video lebih dari 40 akun.
- Dewan guru juga sudah dihimbau untuk meminimalisir atau dengan kata lain seperlunya dalam memberikan tugas membuat video, melakukan panggilan video, mengunggah dan mengunduh file lainnya yang berukuran megabyte cukup besar.
Itulah rencana MI Al I’anah dalam menghadapi pemulaian tahun pelajaran 2020-2021 di tengah keadaan pandemi Covid-19, yang akan dimulai pada Senin (13/7/2020) mendatang. Semoga dengan peningkatan dan perbaikan yang ada tersebut, dapat memotivasi siswa siswi dalam belajar dan lebih aktif dalam berkomunikasi secara daring dengan guru. Terima kasih atas perhatiannya.