Penyembelihan Hewan Qurban dan Penyerahan Daging ke Warga Sekitar

Foto untuk : Penyembelihan Hewan Qurban dan Penyerahan Daging ke Warga Sekitar

Untuk Idul Adha 1441 Hijriah kali ini, Madrasah Ibtidaiyah (MI) Al I’anah kembali melaksanakan penyembelihan hewan qurban dengan jumlah hewan yang diqurbankan sebanyak 2 ekor sapi dan 2 ekor domba. Alhamdulillah, prosesi penyembelihan hewan qurban tersebut berlangsung dengan khidmat dan minim kendala.

Sedangkan, yang bertugas sebagai juru sembelihnya yaitu Bapak Jaenudin atau biasa disapa Bapak Jejen, salah seorang guru MI Al I’anah. Setelah seluruh hewan tersebut disembelih, dikuliti dan seluruh dagingnya dipotong-potong perbagian-bagian, dewan guru beserta dengan staf lalu menyerahkan ke warga sekitar MI Al I’anah.

Secara durasi, prosesi penyembelihan hingga penyerahan terlaksana dari pukul 07:45 WIB hingga pukul 11:30 WIB. Kami mengucapkan terima kasih kepada pihak yang telah berqurban bersama MI Al I’anah, semoga hewan yang telah diqurbankan dan diserahkan ke warga sekitar MI Al I’anah diberkahi oleh Allah SWT. Aamiin Yaa Robbal-‘Aalamiin

PPDB
Aplikasi CBT
RDM

Ke Atas