Mengawali Simulasi Ujian Madrasah Kelas 6 dengan Optimis

Foto untuk : Mengawali Simulasi Ujian Madrasah Kelas 6 dengan Optimis

Siswa siswi kelas 6 Madrasah Ibtidaiyah (MI) Al-I’anah memulai pelaksanaan simulasi ujian madrasah pada Senin (9/3/2020) yang bertempat di gedung baru MI Al-I’anah. Sebelum memasuki ruang simulasi ujian, siswa siswi terlebih dahulu mengadakan upacara untuk diberikan arahan dan tata tertib selama melaksanakan simulasi ujian.

Ada dua benih yang mulai tertanam yaitu benih niat optimis dan benih sikap optimis dalam diri siswa siswi kelas 6 dan dewan guru. Benih tersebut ditanam guna menuai kesuksesan ujian madrasah sesungguhnya yang akan datang. Hal ini patut diaplikasikan juga kepada seluruh siswa dan siswi tingkatan kelas lainnya.  

Agenda kegiatan simulasi ujian madrasah juga berperan sebagai langkah awal kesiap siagaan dewan guru dan kesuksesan siswa siswi kelas 6 untuk menghadapi ujian madrasah yang sesungguhnya di kemudian hari. Diadakannya agenda kegiatan simulasi ujian madrasah, siswa siswi diharapkan mampu mengukur kemampuan belajar dan mengevaluasi proses belajar mereka.    

Dengan begitu, dewan guru beserta siswa siswi kelas 6, bisa bekerja sama serta mencari solusi bersama hal apa saja yang perlu diperbaiki. Tentu hal seperti ini akan dikawal dan dibimbing dengan sematang dan sebaik mungkin demi terwujudnya ekosistem belajar mengajar yang optimal dan maksimal.

PPDB
Aplikasi CBT
RDM

Ke Atas